Nvidia Tegra 4 diperkenalkan pada gelaran Consumer Electronics Show (CES) 2013 lalu. Menurut rantai pemasok asal Taiwan, system on Chip
(SoC) ini akan bertarung dengan prosesor quad-core yang dikembangkan
Qualcomm, MediaTek, dan sejumlah produsen asal China lainnya.
Sejauh ini baru Toshiba yang mengadopsi Tegra 4 untuk dibenamkan pada perangkat tablet. Rencannya tablet itu akan debut pada Juni 2013. Demikian dilansir dari Digitimes, Jumat (1/2/2013).
Asustek Computer dan Acer yang cukup agresif di pasar tablet belum memutuskan untuk mengadopsi Tegra 4. Kedua vendor itu justru tengah fokus mengembangkan produk 7 inci untuk kategori entry-level.
Sumber mencatat, kemitraan yang erat dengan Qualcomm membuat Asustek melanjutkan kerjasama dan mengenyampingkan Tegra 4 -- hanya untuk solusi cadangan.
Sementara itu, untuk mendapatkan momentum, Nvidia tengah mempertimbangakan mengurangi banderol Tegra 3 untuk menarik pesanan perangkat entry-level. Namun sayangnya harga Tegra 3 masih terbilang kurang kompetitif ketimbang produk besutan MediaTek dan produsen asal China lainnya.
AnandTech menginformasikan, SoC Nvidia Tegra 4 dikemas empat inti ARM Cortex A15 yang dapat berjalan dengan clock hingga 1.9 GHz dan lima Cortex A15 yang berjalan pada 700 hingga 800 MHz. Penerus Tegra 3 ini difokuskan untuk meningkatkan kinerja kamera dan CPU, peningkatan GPU yang cukup signifikan.
Sejauh ini baru Toshiba yang mengadopsi Tegra 4 untuk dibenamkan pada perangkat tablet. Rencannya tablet itu akan debut pada Juni 2013. Demikian dilansir dari Digitimes, Jumat (1/2/2013).
Asustek Computer dan Acer yang cukup agresif di pasar tablet belum memutuskan untuk mengadopsi Tegra 4. Kedua vendor itu justru tengah fokus mengembangkan produk 7 inci untuk kategori entry-level.
Sumber mencatat, kemitraan yang erat dengan Qualcomm membuat Asustek melanjutkan kerjasama dan mengenyampingkan Tegra 4 -- hanya untuk solusi cadangan.
Sementara itu, untuk mendapatkan momentum, Nvidia tengah mempertimbangakan mengurangi banderol Tegra 3 untuk menarik pesanan perangkat entry-level. Namun sayangnya harga Tegra 3 masih terbilang kurang kompetitif ketimbang produk besutan MediaTek dan produsen asal China lainnya.
AnandTech menginformasikan, SoC Nvidia Tegra 4 dikemas empat inti ARM Cortex A15 yang dapat berjalan dengan clock hingga 1.9 GHz dan lima Cortex A15 yang berjalan pada 700 hingga 800 MHz. Penerus Tegra 3 ini difokuskan untuk meningkatkan kinerja kamera dan CPU, peningkatan GPU yang cukup signifikan.
0 komentar:
Posting Komentar